[ONLINE TRAINING] SNI/ISO 37001:2016

Participating



Praktik suap di Indonesia telah menjadi masalah serius. Bagi bisnis, praktik suap memberikan dampak dalam stabilitas bisnis, hilangnya kepercayaan pelanggan hingga membengkaknya biaya operasional.


Framework yang dapat digunakan oleh organisasi dalam membangun sistem manajemen anti penyuapan adalah ISO 37001, standar internasional yang diterbitkan oleh International Organization for Standardization (IOS) untuk Anti Penyuapan (Anti Bribery Management System) yang diterbitkan pada tahun 2016.


Standar Internasional ini dapat diterapkan untuk organisasi kecil, menengah dan besar di semua sektor, seperti sektor publik, swasta, dan nirlaba. Dengan struktur High level yang sama dengan standar sistem manajemen yang sudah ada, ISO 37001:2016 dapat diintegrasikan dengan standar lain yang sudah diterapkan oleh organisasi seperti ISO 9001:2015 ; ISO 14001:2015 dan ISO 45001:2018 serta standar lainnya.


Sasaran Program

  • Peserta paham tentang prinsip ISO 37001:2016

  • Peserta paham terhadap definisi dan persyaratan yang diperlukan dalam ISO 37001:2016

  • Peserta paham dan mampu mendokumentasikan prosedur dalam ISO 3700:2016

  • Peserta Paham tentang penerapan ISO 37001:2016 secara praktikal dalam organisasi


Garis Besar Program

  • Latar belakang ISO 37001:2016

  • Penjelasan peraturan perundangan ISO 37001:2016 di Indonesia

  • Prinsip penerapan ISO 37001:2016

  • Pemahaman ISO 37001:2016 dan klausul-klausulnya

  • Konteks organisasi

  • Penilaian risiko terkait penyuapan

  • Kepemimpinan & Komitmen Pimpinan

  • Kebijakan terkait anti penyuapan dalam organisasi

  • Fungsi kepatuhan anti penyuapan dalam organisasi

  • Sumber daya, kompetensi, kepedulian dan kepelatihan serta komunikasi

  • Dokumentasi yang praktikal dalam implementasi ISO 37001:2016

  • Langkah-langkah efektif dalam penerapan ISO 37001:2016

  • Pemantauan, pengukuran, evaluasi, audit internal dan tinjauan dalam ISO 37001:2016

  • Peningkatan yang berkesinambungan dalam ISO 37001:2016


Metode Program

  • Interactive Lecture & Discussion

  • Simulasi & Studi Kasus

  • Interactive Quiz, Live Q&A

  • Group Exercise membahas dokumentasi spesifik ISO 37001:2016

  • Video Pembelajaran


Apa yang akan anda dapatkan?

  • Pre/Post Test

  • Softcopy Materi PDF (Diberikan di hari H)

  • Sertifikat Awareness ISO 37001:2016


Target Peserta

Satuan Pengawas Internal (SPI), Auditor Internal, Human Resource, Bagian Good Coorporate Governance, Purchasing, Finance, Pimpinan Perusahaan/Organisasi, Tim Penjaminan Mutu (QA), Bagian Compliance & Risk Management.


    ONLINE TRAINING AKAN DISELENGGARAKAN MENGGUNAKAN APLIKASI ZOOM

    Event start in
    Register Now

    Schedule

    29 Jun 2020 to 30 Jun 2020
    10:00 to 15:00

    Download

    Here is attachment(s) for you.

    ISO 37001

    Location

    Subscribe to Our Newsletter

    Login / Register to comment.